Pernahkah kita memikirkan bahwa sehebat apapun manusia, pada
akhirnya badannya pun akan binasa, namun karyanyalah yang akan
membawa namanya hidup terus atau hilang? Seperti pepatah, harimau
mati meninggalkan belangnya, manusia mati meninggalkan nama.
Dengan pemikiran seperti inilah kami memulai bersama dengan teman-teman
sehati yang terbeban dengan kenyataan bahwa hidup bagi sebagian orang
benar-benar sangat sulit untuk dilalui. Dengan mensyukuri hidup dan anugrah
demi anugrah yang menyinggahi kami, rasanya kurang pantas kalau kami hanya
berpangku tangan dan tidak melakukan apa-apa.
Maka pada tanggal 11 Agustus 2011, kami membentuk Yayasan Anugrah Gemilang
sebagai wadah untuk untuk kegiatan kami. Yayasan ini didirikan untuk dapat
memberikan pendidikan bebas biaya setara universitas. Berkedudukan di Kemayoran,
Jakarta Pusat, Kami mengadakan perkuliahan untuk mereka yang terpilih.
Kami memberikan pendidikan kelas untuk mata pelajaran yang mencakup unsur
pendidikan dari segi Business, Environment, Social, Technology (BEST).
Pelajaran kelas diberikan selama 5 semester, dan dilanjutkan dengan pelajaran
lapangan selama minimal 3 semester.
Kami sangat berharap agar kita dapat bersinergi dalam misi untuk menciptakan
dunia hari esok yang lebih baik. Kami yakin, baha bila bersama-sama, kita
pasti bisa mewujudkan ini. Bersediakah anda untuk turut menaruh hati?